Krebet, 22 April 2022. Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Berkah akan didapatkan ketika kita senantiasa bersyukur atas nikmat yang diberikan dari Tuhan.
Dalam menyongsong malam Lailatul Qadar, acara rutin bagi masyarakat Desa Wisata Krebet mengadakan acara sedekahan yg dinamakan selikuran. Selikur adalah 21. Yakni dengan perhitungan Jawa, tanggal 20 malam 21 bulan Ramadhan ditiap tahunnya.
Masyarakat berkumpul di Balai Dusun Krebet pada pukul 16.00 WIB dengan membawa makanan yang ditata sedemikian rupa. Isian makanan Nasi putih, lauk, sayur, dan kerupuk atau peyek. Lauk bisa berupa Ayam atau telor, mie goreng, tempe, tahu, dan lain sebagainya. Sayur terbuat dari aneka sayur baik yang bersantan maupun ditumis. Niat yang terkandung untuk sedekah dan berbagi dengan tetangga, sanak saudara, untuk berbagi.
Acara dibuka oleh Dukuh Krebet Bp. Kemiskidi untuk mengawali dan menyampaikan maksud dan tujuan yang tak ada niat Syirik. Namun semuanya merupakan wujud syukur dan berbagi kepada sesama.
Doa dipimpin oleh Rois yaitu Bp. Abdul Karim. Usai doa sembari menunggu saat buka puasa diisi dengan pengajian. Dan acara diakhiri dengan buka puasa bersama.
Rangkaian acara dari awal hingga akhir berlangsung dengan lancar. Berikut hasil dokumentasi pribadi dalam acara Selikuran di Desa Wisata Krebet Sendangsari Pajangan Bantul DI Yogyakarta. (Yulianto Panatacara MC 0818270657)