Dan ini sekedar gambaran bagi kawan2 Pokdarwis dan Desa Wisata.. apabila terdapat hal yang kurang berkenan, mohon direvisi dan disesuaikan.
Berikut ini yang disampaikan Tugas dan fungsi pengurus.
TUGAS PENGURUS POKDARWIS KREBET
KETUA
a. Memimpin kelompok sadar wisata.
b. Memberikan pengarahan pada anggota.
c. Mengkoordinir kegiatan – kegiatan serta bertanggung jawab mengenai pelaksanaan kegiatan.
d. Memimpin pertemuan maupun diskusi kelompok.
e. Menandatangani surat – surat.
f. Berkordinasi dan bertanggung jawab kepada Kepala Dinas yang membidangi pariwisata.
SEKRETARIS
a. Membantu tugas ketua.
b. Mewakili ketua dalam berbagai kegiatan maupun pertemuan apabila berhalangan hadir.
c. Menyusun dan melaksanakan kegiatan administrasi.
d. Mempersiapkan bahan – bahan pertemuan kelompok.
e. Mengadakan hubungan dan koordinasi dengan pihak luar terkait.
f. Menghimpun dan notulasi seluruh hasil rapat dan pertemuan..
g. Bertanggung jawab kepada ketua
BENDAHARA
a. Bertanggung jawab atas pendapatan dan pengeluaran uang.
b. Melakukan pencatatan dan pelaporan keuangan secara tertib.
c. Bertanggung jawab kepada ketua.
KOORDINATOR WILAYAH
a. Membantu mengkoordinir masyarakat untuk mengembangkan sumber daya pariwisata.
b. Memberikan informasi, saran dan masukan mengenai perkembangan pariwisata.
c. Berkordinasi dengan pengurus.
SEKSI KEAMANAN DAN KETERTIBAN
a. Berupaya menjaga keamanan dan ketertiban di Desa Wisata Krebet.
b. Bekerjasama dengan pihak keamanan.
c. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua.
6. SEKSI KEBERSIHAN, KESEJUKAN DAN KEINDAHAN
a. Menyelenggarakan kegiatan kebersihan dan keindahan.
b. Mengadakan serta menyelenggarakan penghijauan.
c. Membuat usulan program kegiatan.
d. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua.
7. SEKSI KERAMAHAN DAN KENANGAN
a. Menciptakan sikap pada masyarakat untuk memberi rasa nyaman kepada wisatawan.
b. Membuat usulan kegiatan yang dapat membuat wisatawan merasa nyaman dan berkesan.
c. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua.
8. HUMAS
a. Memberikan informasi dari pengurus mengenai kegiatan kepariwisataan kepada masyarakat.
b. Memberikan informasi dari masyarakat kepada pengurus.
c. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua.
9. SEKSI USAHA
a. Membentuk suatu kelompok pengelola wisata untuk menggali potensi sumber daya wisata dan pelayanan terhadap wisatawan.
b. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua.
Dan berikut ini tugas dan fungsi Pengelola Dewa wisata yang disampikan oleh Agus Jati Kumara Ketua Pengelola Desa Wisata Krebet.
TUGAS PENGURUS PENGELOLA
DESA WISATA KREBET
1. KETUA
a. Memimpin kelompok Pengelola Desa Wisata.
b. Memberikan pengarahan pada anggota.
c. Mengkoordinir kegiatan – kegiatan serta bertanggung jawab mengenai pelaksanaan kegiatan.
d. Memimpin pertemuan maupun diskusi kelompok.
e. Menandatangani surat – surat.
f. Berkordinasi dan bertanggung jawab kepada Pokdarwis.
WAKIL KETUA
a. Membantu tugas ketua.
b. Mewakili ketua dalam berbagai kegiatan maupun pertemuan apabila berhalangan hadir.
c. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua.
3 SEKRETARIS
a. Menyusun dan melaksanakan kegiatan administrasi.
b. Mempersiapkan bahan – bahan pertemuan kelompok.
c. Mengadakan hubungan dan koordinasi dengan pihak luar terkait.
d. Menghimpun dan notulasi seluruh hasil rapat dan pertemuan.
e. Bertanggung jawab kepada ketua
BENDAHARA
a. Bertanggung jawab atas pendapatan dan pengeluaran uang.
b. Melakukan pencatatan dan pelaporan keuangan secara tertib.
c. Bertanggung jawab kepada ketua.
SEKSI SENI & POTENSI WILAYAH
a. Menggali potensi berupa alam, kebudayaan, kesenian yang ada di Desa Wisata Krebet sebagai penunjang pariwisata.
b. Inventarisasi keseniaan beserta data – data.
c. Membuat usulan program kegiatan yang berhubungan dengan seni dan potensi wilayah.
d. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua.
SEKSI PEMANDU WISATA & P3K
a. Bertanggung jawab penuh terhadap kegiatan wisatawan.
b. Memberikan informasi mengenai potensi wisata.
c. Mendampingi wisatawan selama kegiatan.
d. Menciptakan kegiatan baru untuk paket wisata.
e. Membuat usulan program kegiatan yang berhubungan dengan pemandu wisata dan P3K.
f. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua.
SEKSI HOMESTAY
a. Menyiapkan homestay untuk menunjang kegiatan pariwisata.
b. Mengajak masyarakat untuk pengadaan homestay.
c. Mengkoordinir homestay yang ada.
d. Membuat usulan program kegiatan yang berhubungan dengan Homestay.
e. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua.
SEKSI KULINER
a. Menyiapkan kuliner untuk menunjang kegiatan pariwisata.
b. Menggajak masyarakat untuk menggali kuliner lokal yang baru sebagai ciri khas
c. Mengkoordinir kuliner yang ada.
d. Membuat usulan program kegiatan yang berhubungan dengan Kuliner.
e. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua
SEKSI PROMOSI DAN DOKUMENTASI
a. Mempromosikan daya tarik wisata yang ada.
b. Mendokumentasikan segala bentuk kegiatan wisata yang dilaksanakan.
c. Membuat usulan program kegiatan yang berhubungan dengan promosi dan dokumentasi.
d. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua
SEKSI SARANA DAN PRASARANA
a. Mempersiapkan segala kebutuhan untuk kegiatan pariwisata.
b. Membantu kegiatan pengurus.
c. Berkordinasi antar seksi serta bertanggung jawab kepada ketua
aksi wisata murah == klik disini
aksi wisata murah == klik disini
aksi wisata murah == klik disini
aksi wisata murah == klik disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar